Proud of

Proud of

Selasa, 13 Oktober 2015

Test: Apakah Anda Menderita Obesitas?

Obesitas adalah salah satu penyakit gaya hidup masa kini. Obesitas merupakan istilah yang digunakan untuk menyebut kelebihan lemak dalam tubuh. Obesitas merupakan akibat langsung dari kebiasaan makan yang tidak sehat dan gaya hidup yang terlalu santai (baca: malas bergerak). Obesitas juga merupakan faktor pemicu munculnya pelbagai penyakit, seperti hipertensi, diabetes, dan penyakit jantung. Mengendalikan berat badan merupakan langkah penting dalam mengurangi risiko penyakit-penyakit tersebut.

Ada test menarik dari Dr. Anjali Arora perihal obesitas, yang diambil dari buku 5 Steps to Manage Obesity. Berikut ini rangkaian testnya, silakan Anda jawab Ya atau Tidak.
  1. Anda menyukai makanan yang digoreng, asin, dan atau manis (YA/TIDAK)
  2. Anda tidak suka mengonsumsi buah (YA/TIDAK)
  3. Anda tidak mengonumsi sayuran secara teratur (YA/TIDAK)
  4. Anda memiliki pekerjaan yang lebih banyak membuat Anda duduk sepanjang hari (YA/TIDAK)
  5. Anda tidak menyediakan waktu khusus untuk berolahraga (YA/TIDAK)
  6. Anda tidak suka berjalan kaki (YA/TIDAK)
  7. Anda peminum alkohol 3 sampai 4 kali dalam seminggu (YA/TIDAK)
  8. Anda suka ngemil di antara jam makan atau sambil minum (YA/TIDAK)
  9. Anda makan di luar 4 sampai 5 kali dalam seminggu (YA/TIDAK)
  10. Anda makan sambil menonton TV, mendengar musik, ataupu  sambil membaca (YA/TIDAK)
  11. Anda makan lebih banyak saat sedang ada masalah (YA/TIDAK)
  12. Anda seringkali langsung tidur setelah makan (YA/TIDAK)
Menurut Dr. Anjali Arora, semakin banyak jawaban YA maka semakin tinggi risiko Anda mengalami obesitas dan aneka penyakit degenartif lainnya. Secara umum hal ini biasa menjadi faktor pemicu walaupun memang tidak selalu. Bagaimana pun, mencoba gaya hidup sehat serta makan bergizi dan senang aktivitas fisik lebih membuat hidup semakin baik. Semoga kita dijauhkan dari obesitas.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar