Proud of

Proud of

Senin, 07 April 2014

Diet Menghadapi Ujian

pic from carryfitness.com
INI bukan hal gila, yang banyak diketahui oleh umum diet itu proses mengurangi asupan makan biar berat badan turun. Padahal, dalam dunia kesehatan diet berarti aturan makan, jadi saat akan menghadapi ujian pun harus diet (re: harus makan), cuma nih, jangan asal makan... nanti yang ada malah ketiduran saat belajar, dan lainnya...

Sering kali kalau waktu ujian tiba, anak-anak atau mereka yang akan mengikuti ujian masuk suatu pekerjaan menghabiskan berjam-jam untuk belajar, sampai-sampai memilih untuk tetap terjaga alias bergadang, padahal tidur yang cukup adalah penting juga bagi kesehatan otak kita! Maka itu perlu asupan makan yang tepat dan cukup khususnya yang mengoptimalkan fungsi kerja otak. Sehingga konsetrasi saat ujian bisa lebih fokus dan lancar dalam mengerjakan soal, dan tentu pelajaran yang dipelajari dapat dicerna...

Adapun makanan yang harus dipilih memang yang lebih berfungsi pada makan peningkat memori, energi, dan segala yang dapat membuat tenang, stres turun, dan nggak cepat lelah. Jadinya, semangat ujiannya semakin bergelora! Hehehe Sayangnya, banyak anak-anak yang memilih minum minuman yang bersoda atau kopi, padahal walaupun terkesan memberikan energi padahal sifatnya hanya temporer, jadi sebaiknya dihindari!

Terus? Pastikan waktu makan terpenuhi, baik sarapan, makan siang dan makan malam. Dan menu makannya harus bergizi seimbang, misalnya saat makan siang menunya itu nasi + ikan + sayur jagung + buah. Pastikan tidak kurang minum air mineral, karena cukup air akan membantu metabolisme dan pengeluaran racun melalui urin. Hindari makanan yang terlalu asam dan asin. Konsumsi ikan, telur, daging, serta sayuran sangat membantu sekali. Tapi, saat ujian kadang terhambat dengan masalah waktu. Itu bukan halangan, pilihlah kudapan berupa buah-buahan, kacang-kacangan semisal kuaci sangat bermanfaat bagi fungsi memori otak.

Pada akhirnya, makan sehat agar fungsi otak itu maksimal memang seharusnya tidak hanya dilakukan saat ujian berlangsung, jauh sebelum itu dan harus menjadi kebiasaan sehari-hari... karena organ tubuh pun butuh energi agar belajar mencari ilmu semakin mudah... Untuk ibu-ibu, sejak dalam rahim hingga 1000 hari setelah kelahiran wajib memperhatikan asupan gizi anaknya, khususnya yang terkait dengan pendukung dan pengembang fungsi otak anak...

So, buat yang lagi mau ujian, jangan lupa makanan sehatnya ya! Semoga ujiannya berhasil! :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar