Proud of

Proud of

Kamis, 16 Januari 2014

Pangan Pemberi Sumber Energi Bagi Tubuh Kita

Ketika kita hendak beraktivitas, melakukan usaha atau kerja, termasuk berpikir, maka kita memerlukan yang namanya energi. Dan itu bisa diibaratkan dengan bahan bakar pada kendaraan. Adapun energi itu kita peroleh dari zat-zat gizi penghasil energi yang kita konsumsi dari bahan pangan yang mengandungnya.

Energi berpengaruh pada massa tubuh, jika kekurangan energi sedangkan akivitas kita berat misalnya kuli panggung barang yang berat-berat itu, maka cenderung berat badannya akan menurut kalau tidak didukung asupan energi yang cukup. Sedangkan bila energinya berlebihan, ia akan menjadi lemak yang kemudian meningkatkan berat badan yang berujung kepada kegemukan yang bila tida dikontrol akan berdampak pada memperpendak usia harapan hidup.

Adapun zat gizi yang memberikan kita energi itu karbohidrat, protein, dan lemak. Jika di Indonesia, maka karbohidrat adalah sumber energi terbanyak yang dikonsumsi oleh kita utamanya dari beras. Selain itu serelia, biji-bijian, gula, dan buah-buahan juga banyak mengandung karbohidrat. Sedangkan protein bisa kita dapatkan dari kacang-kacangan (dalam penelitian terbaru konsumsi kacang dapat meningkatkan harapan hidup lebih panjang), daging, telur, ikan, dan hasil olahannya. Lalu lemak? Itu dapat kita peroleh dari minyak dan pangan hewani. So, mari kita penuhi kebutuhan energi kita sesuai dengan tingkat aktivitas dan berat badan, agar mencapai indeks massa tubuh ideal dan tidak mudah jatuh sakit. :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar