Proud of

Proud of

Minggu, 26 Januari 2014

Bintaro Jaya Xchange Mall Pusat Lifestyle dan Belanja terbaru di selatan Jakarta

Mencari atau menemukan mall di Jakarta barang kali bukanlah hal sulit, apalagi jika sekadar untuk berbelanja, tetapi seiring dengan mobilitas warga perkotaan yang meningkat sehingga tidak jarang warga menjadikan mall sebagai tempat berkumpul dengan keluarga untuk menghabiskan akhir pekannya. Tentu kemudian yang dicari adalah kenyamanan, hal itu rupanya dipahami betul oleh PT. Jaya Real Property, Tbk, yang kemudian membangun BXc Mall atau Bintaro Jaya Xchange Mall. Hal ini secara jumlah menambah mall di Jakarta, dengan upayanya yang tidak sekadar mengusung konsep pusat perbelanjaan yang memenuhi tuntutan gaya hidup warga perkotaan, tetapi juga interactive green area, menjadikan Bintaro Jaya Xchange Mall menjadi salah satu mall di Jakarta yang mengedepankan gaya hidup yang peduli terhadap lingkungan. Ini satu hal yang menarik, karena akan membuat para penunjung merasakan pengalaman berbelanja yang berbeda dengan adanya Bintaro Xchange Park yang terhubung langsung dengan Bintaro Jaya Xchange Mall. Jadi, selain untuk belanja bisa juga untuk jalan-jalan sore atau pagi baik dengan berjalan kaki ataupun bersepeda, melihat kehijuan yang ada

Ini menjadikan kawasan Bintaro Jaya menjadi semakin membentuk satu kawasan super blok yang mandiri, dan ramah lingkungan. Menjadikan satu konsep yang menyamankan bagi warga kawasan Bintaro Jaya dan para pengunjung di luar kawasan tersebut untuk merasakan mall dengan tamannya yang hijau, indah. Tidak hanya itu, di dalam Bintaro Jaya Xchange Mall juga terdapat arena ice skating terbesar di Indonesia! Ini akan memberikan pengalaman yang tak terlupakan karena lokasinya juga dekat dengan area makanan, jadi kalau memang takut untuk ber-ice skating, bisa makan-makan sambil lihat orang yang lagi ber-ice skating. Tapi rasanya rugi banget kalau nggak nyobain, secara ini arena ice skating terbesar di Indonesia!

http://www.bintarojayaxchange.com/
Nah, Ice Skating itu kan hanya salah satunya. Kita umumnya kalau ke mall ya jelas buat belanja ya, dan terutama juga untuk makan. Sebab biasanya akan banyak pilihan. Itu juga yang ditawarkan dalam Bintaro Jaya Xchange Mall yang menghadirkan kulineri yang selain nikmat juga beragam pilihannya. Di antaranya ada Starbucks Coffee, Tator Coffee, Mokka Coffee, Pizza Hut, Marugame Udon, Sushi Tei, Tamani Café, Bakmi GM, Samudra Suki, Pepper Lunch, Aroma Pondok Sunda, Sate Khas Senayan, Kenny Rogers Roasters, dan masih banyak lagi.


Asyik banget kan? selain itu pemandangan beberapa view tempat makannya itu langsung menghadap taman hijau seluas 2,6 hektar! Enak banget buat tempat makan-makan bareng keluarga, teman, atau pasangan kita! Jika nggak untuk makan berat, bagi yang suka ngopi-ngopi atau ngeteh juga tersedia kok! Nggak hanya pusat makanan atau jajanan, kebutuhan akan fashion tersedia, pun ada pusat elektronik, mau nonton? Jelas tersedia! Pokoknya lengkap! Nggak percaya? Bagaimana nggak lengkap, sebab di Bintaro Jaya Xchange Mall itu ada Centro By Parkson Department Store, Farmer’s Market, Fun World, Gold Gym, Rockstar Gym, Best Denki Electronic Store, Cinema XXI, dan Food Xchange.

http://bintarojayaxchange.com/bxchangecontest/

Dan, bagi yang ingin berakhir pekan Bintaro Jaya Xchange Mall memberikan nuansa yang lain, di mana mall tersebut akan menghibur para pengunjung dengan sajian musik akustik genre Jazz, setiap hari sabtu, dan Top 40 di hari minggunya! Kurang lengkap apa lagi? Bintaro Jaya XchangeMall akan jadi mall di Jakarta yang asyik untuk berbelanja, makan-makan, nongkrong,, pun sekadar untuk melepas lelah dengan berjalan-jalan di tamannya. Mall ini jelas akan jadi satu tempat untuk kaula muda juga.

Dan secara tidak langsung Bintaro Xchange Mall ini hadir untuk menawarkan gaya hidup yang selaras dengan lingkungan. Rasanya kita tentu sudah bosan dengan mall yang pemandangannya justru gedung-gedung atau mall lagi,, sudah saatnya kita mencoba berkunjung ke Bintaro Jaya Xchange Mall, dan rasakan sendiri perbedaannya. Mari kita jelajahi, dan dapatkan pengalaman ke mall yang tak terlupakan di Bintaro Xchange Mall yang berdiri tepat di sisi jalan Tol Bintaro - Pondok Indah! Buat yang di selatan Jakarta jelas jangan sampai nggak berkunjung, ya!

Untuk informasi saja nih, Bintaro Jaya Xchange Mall mulai beroperasi pukul 10.00 WIB hingga pukul 22.00 WIB. Untuk hari-hari tertentu tidak menutup kemungkinan jam operasionalnya akan ditambah. 

2 komentar:

  1. Ceritanya kurang berasa nih karena belum nyobain langsung. Ayo kapan kita kopdar di BXcahnge Mall?

    BalasHapus
  2. Hi, mohon ijin berbagi informasi ya… Yuk ikutan #ZockoUnlocked Blogging Competition berhadiah iPhone 5S atau iPad Mini! Untuk info lengkap silakan kunjungi http://weare.zocko.com ya dan jangan lupa sign up di http://www.zocko.com terlebih dahulu! Kami tunggu ☺

    BalasHapus